Pantai Ngetun, Dengan Pemandangan Perbukitan Yang Luar Biasa

 Satu lagi buat sobat yang mencari sebuah destinasi wisata pantai Jogja atau Gunung Kidul, yakni ada pantai indah yang bernama Pantai Ngetun. Bagaimana sudahkah Anda mendengar nama pantai yang satu ini. Jika belum berarti sobat wajib baca ulasan dari admin kali ini sampai selesai. Karena dari pantai yang satu ini terdapat banyak sekali hal menarik di dalamnya. Meskipun namanya tidak se tenar Pantai Baron, namun pemandangan di pantai ini tidak kalah keren. Bahkan kalau saya pribadi lebih senang dengan pemandangan di Pantai Ngetun ini. Meskipun memiliki teluk pantai yang kecil, justru pantai ini menjadi lebih spesial dengan di apit beberapa perbukitan hijau di sekitarnya. Hal inilah yang menjadikan pantai yang satu ini terkesan sangat alami pemandangannya.

Pantai Ngetun sendiri sudah banyak mendapatkan ulasan di internet. Dengan mendapatkan rating sebenyak 4,5 menjadikan rata-rata pengunjung pantai yang satu ini cukup puas dengan kondisi yang ada di dalam pantai. Banyak yang menganggap bahwa pantai ini merupakan aset berharga dari Kabupaten Gunung Kidul sebagai sebuah keindahan yang tersembunyi. Wajar juga sih, karena kalau sobat datang ke pantai ini akan disambut dengan sajian pemandangan yang cukup indah dan menawan hati. 

Pantai Ngetun Gunung Kidul

pantai-ngetun

Foto Pantai Ngetun : ig @ yogi_bramhanto

Bebeberapa traveler dan juga wisatawan menyebut Pantai Ngetun sebagai Pantai Perawan. Mungkin karena belum banyak yang menyentuh pantai ini kali ya. Memang sih pengunjung di pantai ini tidak sebanyak pantai yang terkenal lainnya, jadi wajar kalau banyak yang menyebut pantai perawan. Pantai satu ini cocok banget buat kamu yang mencari sebuah pantai indah, alami, dan cukup menenangkan karena tidak padat pengunjung.

Harga Tiket Masuk Pantai Ngetun 

Mungkin diantara sobat ada yang menanyakan berapa harga tiket masuk ke Pantai Ngetun? Untuk masuk ke pantai ini Anda tidak perlu bayar alias gratis. Mungkin dari pihak pengelola belum menetapkan untuk retribusi masuk. Atau mungkin belum, next time bisa jadi berbayar jika popularitas pantai dan pengunjung sudah banyak.

Jadi jika sobat berkunjung ke pantai satu ini hanya perlu membayar untuk tiket parkir saja. Parkir roda 2 atau sepeda motor sebesar Rp.5000, kemudian untuk parkir mobil pribadi roda 4 sebesar Rp.10.000.

Rute Ke Lokasi Pantai Ngetun

lokasi-pantai-ngetun

Foto by instagram / jogjawisata

Pantai Ngetun beralamatkan di Dusun Sureng, Purwodadi, Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Untuk rute menuju lokasi pantai tersebut Anda bisa menempuhnya dari Kota Yogyakarta. Yakni dengan mengambil jalur menuju wonosari, kemudian jika menemukan jalan baron tinggal ikuti saja sampai kecamatan tepus, setelah itu Anda lanjut lagi akan menemukan Pantai Indrayanti, lalu Pantai Seruni dan di depannya lagi akan sampai di lokasi Pantai Ngetun.

Untuk peta lokasi Pantai Ngetun di google maps bisa Anda simak dibawah ini :

Daftar Hal Menarik Dari Pantai Ngetun

Di setiap tempat wisata, entah itu wisata pantai atau wisata lainnya pasti akan menonjolkan kelebihannya masing-masing. Karena itulah wisata tersebut bisa memiliki peminat atau pengunjung yang datang. Begitu juga dengan Pantai Ngetun ini, beberapa hal menarik juga terdapat di pantai ini, antara lain sebagai berikut :

1. Pemandangan di perbukitannya yang mengesankan

perbukitan-pantai-ngetun

Foto by instagram / andrebelong

Jika Anda datang ke pantai yang satu ini pertama kali yang Anda lihat dari luar pantai adalah banyak perbukitan di sekitarnya. Dan perbukitan hijau ini memberikan pemandangan yang cukup indah kepada para pengunjung.

Di perbukitan ini biasanya para wisatawan naik atau hiking ke puncaknya. Ada 2 buah puncak bukit yang lumayan tinggi mengapit pantai ngetung. Bisa disebut juga pantai ini berada di tengah kedua bukit tersebut.

Jika Anda naik ke atas bukit pastinya akan melihat lebih banyak dan lebih luas lagi pemandangan alam di sekitar pantai ini. Namun Anda tetap harus hati-hati karena medannya cukup curam, usahakan untuk bertanya terlebih dahulu kepada pengelola jalur mana yang aman untuk naik bukit.

2. Terdapat area pasir pantai yang cukup luas

Jika seseorang mendatangi sebuah pantai rasanya belum lengkap jika belum bermain pasir. Apalagi buat Anda yang membawa anak-anak untuk pergi berwisata. Anak-anak bisa melakukan beberapa permainan pasir pantai di lokasi yang ada.

Lagi pula untuk lokasi pasirnya cukup luas, jadi sangat cocok untuk bermain atau sekedar untuk bersantai saja. Kemudian disini Anda juga cukup tenang jika membawa anak-anak karena untuk bibir pantai yang bawah lokasinya landai dan tidak curam.

3. Pantai yang memiliki banyak spot foto keren

spot-foto-pantai-ngetung

Foto by instagram / ohhrama

Dengan pemandangannya yang cukup indah pantai yang satu ini tentu saja menyediakan banyak spot keren untuk berfoto. Hal inilah yang menyebabkan suasana liburan Anda makin menyenangkan saja. 

Terutama buat kamu yang hobi berselfi untuk sosial media, pastinya bakalan punya banyak koleksi foto bagus setelah berkunjung ke pantai yang satu ini.

4. Bisa melakukan camping dan memancing di Pantai Ngetun

camping-pantai-ngetun

Foto by instagram / auliafaridanurul

Di kenal sebagai pantai yang memiliki pemandangan alami dan menenangkan. Ternyata pantai yang satu ini memang banyak di datangi oleh para klub pecinta alam. Yakni untuk melakukan camping di sekitaran Pantai Ngetun.

Anda juga bisa hloh membawa tenda dan mendirikannya di dekat pantai. Sambil melakukan camping sambil menikmati indahnya pemandangan pantai. Apalagi jika dilakukan bersama teman-teman saat liburan sudah tiba, pastinya akan lebih menyenangkan lagi. 

Sambil melakukan camping, Anda juga bisa mencoba beberapa spot mancing yang bagus dari pantai yang satu ini. Kebanyakan tangkapan yang mancing disini adalah lobster. Jadi siap-siap saja nanti kamu bakalan mengadakan makan lobster sambil melakukan camping di pantai ini.

5. Sebagai tempat wisata untuk melihat penyu

Selain terkenal banyak pemancing yang mendapatkan lobster, di pantai ini juga banyak penyu yang menepi. Namun untuk melihat penyu-penyu tersebut usahakan untuk memakai kacamata air atau peralatan snorkling. Ya sambil sekalian menikmati indahnya batu karang di permukaan laut Pantai Ngetun.

Suasana diatas serta beberapa kegiatan menyenangkan bisa dilakukan di pantai ini. Meskipun pantai satu ini masih kurang dari segi fasilitas yang ada. Terutama jika Anda membutuhkan makanan atau minuman akan lebih sulit, karena tidak banyak warung yang buka. Jadi jangan lupa untuk membawa perbekalan dari luar pantai.

Begitulah sobat ulasan menarik kali ini dari salah satu pantai di Gunung Kidul yakni Pantai Ngetun. Serta beberapa info mengenai tiket masuk, rute lokasi dan spot keren di dalamnya. Semoga saja informasi kali ini bisa memberikan manfaat untuk Anda dan terima kasih.

Baca juga informasi menarik lainnya tentang : Pantai Slili Pantai Greweng, Pantai Timang, Pantai Gesing, Pantai Ngungap Pantai Pakundon, Pantai Songlibeg, Pantai Grigak, Pantai Sadeng, Pantai Krokoh, Pantai Karang Telu, Pantai Nguluran, Dan Wisata Pantai Di Gunung Kidul lainnya

Post a Comment for "Pantai Ngetun, Dengan Pemandangan Perbukitan Yang Luar Biasa"