7 Peluang Usaha Terbaik Di Bidang Tour And Travel

Tipsseo.net - Kekayaan akan wisata domestik di Indonesia menyebabkan munculnya banyak peluang usaha di bidang tour and travel. Tidak hanya wisata domestik sebenarnya, kalau Anda mau menjalankan usaha tour and travels Internasional juga bisa. Dan sekarang semuanya serba online sehingga memudahkan siapa saja untuk ikut berbisnis di bidang yang satu ini.

Peluang usaha di bidang tour and travel adalah sebuah usaha yang meliputi penjualan tiket, penyewaan kendaraan dan juga dalam pendampingan romobongan dalam melakukan perjalanan wisata. Apakah Anda berminat mendalami usaha di bidang yang satu ini? Kali ini saya akan coba merangkumkan beberapa jenis peluang usaha terbaik untuk Anda.

7 Peluang Usaha Di Bidang Tour And Travel


peluang-usaha-tour-travel

1. Penjualan ticket pesawat

Peluang usaha yang pertama adalah dalam penjualan tiket pesawat. Saat ini cukup mudah sebenarnya untuk menjadi agen tiket pesawat. Karena banyak sekali perusahaan yang membuka kesempatan kepada masyarakat untuk menjadi agen mereka. Dan bahkan sekarang pembelian tiket semuanya serba canggih, bisa dilakukan via online dan hanya membutuhkan kode barcode saja.

Anda bisa menjadi seorang agen tiket baik itu offline maupun online. Selama Anda bisa bersaing dalam hal harga dan kepercayaan pasti akan menjadi sebuah usaha yang terus memberikan Anda penghasilan.

Apalagi jika Anda mau melakukan penjualan ke berbagai negara sekaligus, dengan produk tiket yang Anda sediakan semakin lengkap pasti semakin banyak pula pembeli yang bisa Anda dapatkan.

2. Menjual berbagai  macam paket wisata

Yang kedua adalah menjual atau mempromosikan berbagai macam paket wisata. Ini juga banyak dilakukan. Namun sebelumnya Anda harus paham terlebih dahulu mengenai destinasi-destinasi wisata terbaik sehingga Anda bisa melakukan penjualan paket wisata. 

Untuk memudahkan Anda menjual paket wisata, usahakan untuk membuat sebuah website yang menyediakan berbagai macam informasi wisata. Dari situ akan lebih menarik orang untuk membeli paket wisata melalui Anda.

3. Menjual jasa pemandu wisata

Yang selanjutnya peluang usaha dalam bidang tour and travel adalah menjual jasa pemandu wisata. Ini juga merupakan sebuah usaha yang tidak ada matinya dari waktu ke waktu. Apalagi jika nama Anda sudah terkenal di kalangan para turis. Untuk menjual jasa guide sendiri sebenarnya bisa dilakukan dengan dua cara yakni secar pribadi atau bisa juga secara kelompok dalam bentuk event organizer.

4. Rental mobil dan jasa transportasi

Yang namanya tour and travel pasti identik dengan yang namanya kendaraan tranpostasi. Anda juga bisa menyediakan penyewaan jasa transportasi. Jasa sewa mobil sendiri saat ini sangat beragam macamnya, mulai dari mobil pribadi, mobil travel, pick up, dan bisa juga menyewakan jasa bus pariwisata. Namun dalam hal ini Anda harus mempunyai permodalan yang kuat, karena semakin lengkap armada yang Anda sewakan tentu akan mampu menghasilkan uang lebih banyak.

5. Menjual berbagai macam voucher hotel

Usaha jualan vocher juga bisa menjadi salah satu peluang bisnis di bidang yang satu ini. Anda bisa menjual voucher hotel melalui berbagai macam cara, mulai dari offline atau online. Untuk yang paling efektif sekarang adalah melalui online tentunya, Anda bisa menjualnya melalui marketplace tiket, atau di eccomerce seperti shopee, tokopedia dan juga yang lainnya. Sebenarnya usaha jual vocher selama murah dan selalu melakukan update pasti Anda akan mampu menjual banyak. 

6. Menjadi seorang vlogger

Peluang usaha lain di bidang yang satu ini bisa juga dengan menjadi seorang vlogger. Tentu ini sangat cocok dengan Anda yang hobi melakukan travelling. Menjadi vlogger kemudian meliput berbagai macam tempat wisata. Disini peluang penghasilan Anda bisa dari banyak sumber, baik itu dari endorsmen, iklan promosi tempat wisata tertentu, mendapatkan tiket dan fasilitas wisata gratis, atau bisa juga sambil membuat sebuah channel youtube dan sebuah blog. Semua itu kalau Anda maksimalkan dengan baik Anda pasti akan memiliki penghasilan yang cukup besar.

7. Menjadi backpacker

Peluang usaha di bidang tour and travel yang lain adalah menjadi backpacker. Yakni dengan sering melakukan perjalanan ke tempat-tempat wisata. Disini untuk peluang usaha atau bisnisnya hampir sama dengan menjadi seorang vlogger, bedanya kalau vlogger adalah fokus kepada pembuatan video vlog. Kalau untuk penghasilannya sama, mulai dari endorsmen, iklan dan benefit dari tempat-tempat wisata yang memakai jasa promosi dari Anda nantinya.

Nah demikian sobat berbagai macam peluang usaha di bidang tour and travel yang bisa Anda coba. Beberapa usaha diatas bisa Anda jalankan dengan baik selama Anda hobi di bidang ini dan mengetahui celah pemasaran dengan baik. Demikain yang bisa saya sampaikan, semoga bisa bermanfaat dan terima kasih.

Post a Comment for "7 Peluang Usaha Terbaik Di Bidang Tour And Travel"