4 Cara Mengetahui Semua Keyword Ranking Website Anda

tipsseo - Para blogger perlu mengetahui cara mengetahui semua keyword ranking website untuk mengecek performa blog. Sebagian blogger mengeceknya hanya untuk memenuhi rasa penasaran atas hasil optimasi keyword. Sebagian lagi menggunakan data yang diperoleh sebagai bekal melakukan perbaikan optimasi.

Data hasil analisis Google rank menunjukkan seberapa berhasil optimasi yang dilakukan. Dengan mengetahui posisi website diantara para kompetitor, para blogger dapat memahami apa yang perlu dikoreksi. Semoga ulasan singkat ini membantu untuk mendapatkan data yang dibutuhkan!

Cara Mengetahui Semua Keyword Ranking Website

Pengertian Ranking Keyword Adalah

Ranking Keyword adalah peringkat yang ditempati oleh kata kunci tersebut pada mesin pencari seperti Google, Bing, atau Yahoo. Parameter paling umum yang digunakan adalah ranking dari Google, karena mesin pencari ini menguasai lebih dari 60% pencarian di dunia. Untuk mengetahuinya, lakukan cek posisi website dengan cara analisis ranking.

Layaknya prestasi akademik di bangku sekolah, ranking juga merupakan simbol prestasi pencapaian keyword. Semakin tinggi ranking keyword, semakin baik pula performa yang ditunjukkan oleh blog. Semakin rendah ranking-nya, semakin jarang orang berminat untuk membuka, apalagi untuk meningkatkan performa blog.

Pada mesin pencari seperti Google, Bing atau Yahoo, setiap kita mengetik kata kunci tertentu akan muncul begitu banyak link yang berhubungan. Link artikel yang dianggap oleh Google paling berhubungan akan muncul paling atas. Link paling atas inilah yang disebut ranking 1. Posisi ini diperebutkan oleh semua blog yang menulis atau menjabarkan kata kunci serupa.

Inilah Cara Mengetahui Keyword Ranking Website

Cara mengetahui semua keyword ranking website dapat dilakukan melalui 3 cara berikut. Masing-masing memiliki hasil analisis berbeda tergantung data yang dibutuhkan. Dua diantaranya dapat diakses secara gratis, sedangkan satu lainnya dapat diakses dengan berbayar. Kecuali jika menganalisa keyword terbatas setiap hari, bisa menggunakan versi gratisan.

Melalui SERPTools

SERP merupakan singkatan dari Search Engine Result Position, suatu perangkat lunak yang dapat mengukur performa melalui kata kunci. Analisis kata kunci dalam website menggunakan alat ini dapat menunjukkan 100 halaman dengan ranking tertinggi. Mereka juga bisa menunjukkan 10 halaman dengan ranking terbaik dari kat akunci tersebut.

Caranya mudah, para blogger hanya perlu masuk ke halaman SERPRobot kemudian melengkapi data website dan kata kunci yang ingin dianalisa. Kemudian pilih icon untuk mulai analisa. Hasil dari analisa tersebut juga memungkinkan blogger untuk melihat website kompetitor yang perlu dikalahkan. 

Melalui SERP Watcher

Perangkat ini bisa diakses secara gratis. Namun terbatas hanya 5 kali setiap hari. Jika menggunakan versi berbayar, maka tidak ada batasan untuk melakukan cek harian. Pengecekan menggunakan tool ini memungkinkan pengguna melihat traffic website.

Cara mengetahui semua keyword ranking website melalui SHARPWatcher menunjukkan seberapa berpengaruh keyword yang telah dibidik. Data yang diperoleh dapat menjadi bekal perbaikan performa keyword berikutnya. Atau bisa juga digunakan sebagai bahan perbaikan postingan yang sudah dipublikasikan.

Melalui Alexa

Alexa merupakan analysis tool besutan amazon. Alat ini memungkinkan pengguna untuk mengecek ranking website, domain authority, page authority, dan sebagainya. Hanya dengan memasukkan nama domain, tool akan menunjukkan hasil analisanya. 

Cara mengetahui semua keyword ranking website di Alexa, pengguna tidak perlu memasukkan data region atau daerah asal website. Maka analisa Alexa berlaku untuk seluruh dunia. Sehingga website yang dimasukkan datanya dianalisa berdasarkan persaingan global, tidak hanya nasional.

Cara Mengecek Semua Keyword Ranking Website Gratis

Pada serangkaian cara mengetahui semua keyword ranking website di atas kita dapat mengetahui ranking pada mesin pencarian. Selain itu kita juga bisa mengetahui performa semua keyword dalam satu website. Ada banyak tools yang dapat digunakan dan berbayar. Namun ada juga tools dari Google yang bisa diakses gratis oleh pengguna.

Cara cek keyword website adalah dengan menggunakan Google Data Studio. Tools ini menawarkan analisa lengkap selama website yang ingin dianalisa sudah terdaftar di Google Search Console. Login pada Google Data Studio juga menggunakan akun yang sama dengan akun yang terdaftar pada Google Search Console.

Tutorial mengenai cara mengetahui semua keyword ranking website melalui Google Data Studio banyak tersedia di Google. Para pengguna hanya perlu mengikuti langkah demi langkah dan hasil analisa dapat diunduh. Data ini dapat digunakan sebagaimana tujuan blogger mencari data atau hanya disimpan untuk menyelesaikan rasa ingin tahu.

Post a Comment for "4 Cara Mengetahui Semua Keyword Ranking Website Anda "