Cara Optimasi SEO di Blogspot

Cara Optimasi SEO di Blogspot – Melakukan aktivitas menulis adalah hal yang menyenangkan bagi sebagian orang. Terlebih jika tulisannya dapat dibagikan dan bermanfaat bagi banyak orang. Bukan hanya sekedar mencurahkan apa yang ada dalam pikiran tetapi juga memberikan nilai tambah. Media yang saat ini banyak digunakan untuk menulis adalah website dengan berbagai platform yang beragam, salah satunya adalah Blogspot.

Blogspot adalah sebuah platform yang bekerja sama dengan Google. Beragam fitur yang dimiliki menawarkan kemudahan kepada pengguna. Anda boleh mencobanya, fiturnya cukup banyak dan sangat mudah untuk dimengerti. Anda juga tidak perlu repot memikirkan tentang hosting, karena bersifat hosted yaitu sudah berada pada server milik Google. Sehingga mengenai kualitas tidak diragukan lagi.

SEO di Blogspot

SEO di Blogspot

Untuk membagikan tulisan Anda di Blogspot secara optimal agar banyak orang membaca diperlukan sebuah teknik yang disebut dengan SEO (Search Engine Optimization). Sederhananya SEO di Blogspot adalah teknik untuk mengoptimalkan website agar layak tampil pada posisi teratas dari hasil pencarian. Hal ini berpotensi positif terhadap website Anda, diantaranya :

Meningkatkan Trafik

Dengan berada pada peringkat atas hasil pencarian dapat meningkatkan trafik website Anda secara organik. Sebagian besar orang berkunjung pada posisi teratas hasil pencarian.

Tepat Sasaran

Selanjutnya mengenai SEO di Blogspot , yaitu tepat sasaran sesuai dengan tujuan website Anda. Misalnya Anda membuat website dengan tujuan agar banyak orang tercerahkan mengenai psikologi perkembangan anak. Sasaran Anda adalah orang yang ingin mengetahui tentang hal tersebut.

Cara Optimasi SEO di Blogspot

Tentu Anda penasaran dengan SEO, bagaimana teknik itu bisa bekerja sehingga website Anda berada para peringkat atas hasil pencarian. SEO bekerja atas dasar algoritma yang berlaku pada mesin pencarian seperti Google. Algoritma tertentu digunakan oleh Google untuk menentukan konten pada website yang layak berada pada peringkat teratas dari hasil pencarian. Algoritma dapat berubah sesuai dengan kebijakan Google.

Perubahan ini tentu akan berpengaruh dalam optimasi SEO di Blogspot. Saat ini beberapa cara telah diterapkan dalam rangka optimasi SEO. Pembahasan ini khusus menjelaskan SEO on Page Blogspot, yaitu cara optimasi SEO yang dilakukan dalam blogspot Anda. Cukup mudah karena sederhana dan dapat Anda praktekkan langsung. Berikut merupakan cara optimasi SEO yang penting dilakukan.  

Optimasi Konten dan Kata Kunci

Perhatikan kualitas dan relevansi konten pada Blogspot Anda, karena akan berpengaruh pada kualitas blog. Orang akan merasa puas dengan website Anda, tentu akan kembali berkunjung. Perhatikan kata kunci (keyword) yang digunakan, sesuaikan dengan topik yang diangkat dan muncul dalam judul, sub heading dan konten. Hindari penggunaan kata kunci berlebihan jumlahnya.

Struktur Yang Baik

Struktur yang baik SEO di Blogspot didukung dengan tautan (link) yang memperkuat halaman website sehingga dianggap oleh mesin pencarian sebagai halaman penting atau pokok. Dengan memberikan tautan seperti internal link juga dapat memberikan kemudahan navigasi bagi pengunjung. Tentu memberikan otoritas yang lebih tinggi kepada blogspot Anda jika tautan yang diberikan adalah website berkualitas.

Meta Tags

Meta tags merupakan deskripsi yang terlihat pada halaman pencarian. Terdiri dari title tag dan deskripsi yang berfungsi untuk mengetahui konten keseluruhan pada sebuah halaman website. Mengingat sangat penting sehingga perlu diperhatikan. Buat Judul menarik dan aktifkan fitur seacrh description.

Mudah bukan, tidak perlu memiliki pemahaman khusus mengenai bahasa pemrograman dalam melakukan optimasi SEO di Blogspot. Cukup dengan memperhatikan hal diatas dan menerapkannya, Anda bisa merasakan hasilnya. Selamat mencoba semoga dapat bermanfaat Anda dan banyak orang.


Post a Comment for "Cara Optimasi SEO di Blogspot"